Bekasi - Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi Kota Bekasi Herbert Panjaitan mengatakan, pihaknya telah mendatangi pemasok beras toko Sembiring, yang diduga menjual beras plastik. Akan tetapi, toko tersebut sudah dalam keadaan tertutup.
"Temen kita udah kesana, namanya toko "Aldi". Tapi di sana udah ditutup," ujar Herbert di Pasar Mutiara Gading Timur, Rabu (20/5/2015).
Akan tetapi, Herbert mengatakan belum akan menelusuri lebih lanjut mengenai toko pemasok tersebut. Pihaknya masih menunggu hasil laboratorium terhadap beras yang diduga bersintetis itu.
Jika beras tersebut terbukti memiliki campuran sintetis berbahaya, Toko Aldi baru akan ditelusuri. Herbert menjelaskan Toko Aldi sendiri merupakan toko tempat Sembiring membeli beras. Pemilik Toko Aldi yang memesan langsung beras tersebut dari distributor di Karawang.
Selain itu, Herbert juga menjelaskan bahwa Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi Kota Bekasi juga telah mengambil sampel beras dari tujuh pasar induk tradisional yang ada di Kota Bekasi. Beras-beras yang diambil secara acak tersebut akan diuji di dua laboratorium sekaligus.
"Kita untuk swastanya ada Sucufindo yang akan menguji. Kemudian akan diuji juga oleh BPOM," ujar Herbert.
Ketujuh pasar yang diambil sampel berasnya adalah Pasar Baru, Pasar Bantargebang, dua pasar di daerah Kranji, Pasar Bintara, Pasar Jatiasih, dan Pasar Jatisampurna. Herbert mengatakan pegawai-pegawai Disperindagkop masih berkeliling untuk mengumpulkan beras-beras tersebut.
"Temen kita udah kesana, namanya toko "Aldi". Tapi di sana udah ditutup," ujar Herbert di Pasar Mutiara Gading Timur, Rabu (20/5/2015).
Akan tetapi, Herbert mengatakan belum akan menelusuri lebih lanjut mengenai toko pemasok tersebut. Pihaknya masih menunggu hasil laboratorium terhadap beras yang diduga bersintetis itu.
Jika beras tersebut terbukti memiliki campuran sintetis berbahaya, Toko Aldi baru akan ditelusuri. Herbert menjelaskan Toko Aldi sendiri merupakan toko tempat Sembiring membeli beras. Pemilik Toko Aldi yang memesan langsung beras tersebut dari distributor di Karawang.
Selain itu, Herbert juga menjelaskan bahwa Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi Kota Bekasi juga telah mengambil sampel beras dari tujuh pasar induk tradisional yang ada di Kota Bekasi. Beras-beras yang diambil secara acak tersebut akan diuji di dua laboratorium sekaligus.
"Kita untuk swastanya ada Sucufindo yang akan menguji. Kemudian akan diuji juga oleh BPOM," ujar Herbert.
Ketujuh pasar yang diambil sampel berasnya adalah Pasar Baru, Pasar Bantargebang, dua pasar di daerah Kranji, Pasar Bintara, Pasar Jatiasih, dan Pasar Jatisampurna. Herbert mengatakan pegawai-pegawai Disperindagkop masih berkeliling untuk mengumpulkan beras-beras tersebut.
Penulis: Jessi Carina
Sumber: Kompas