» » » » Sekda Bekasi Minta Buruh Urungkan Rencana Aksi

Sekda Bekasi Minta Buruh Urungkan Rencana Aksi

Penulis By on Saturday, October 26, 2013 | No comments

Bekasi - Sekretaris Daerah Kota Bekasi Rayendra Sukarmadji mengimbau buruh untuk mengutamakan musyawarah daripada menggelar aksi unjuk rasa perihal penetapan besar Kebutuhan Hidup Layak (KHL) yang hingga saat ini belum disepakati. Ia pun meminta kepada Dewan Pengupahan Kota Bekasi untuk mempercepat pembahasan KHL ini tanpa mengesampingkan aturan yang digariskan pemerintah, sehingga Upah Minimum Kota bisa segera ditetapkan.

"Unjuk rasa dengan mogok kerja, apalagi yang diwarnai dengan aksi pemblokiran jalan atau fasilitas umum lainnya hanya merugikan banyak pihak dan tidak menjamin kesepakatan yang diambil sesuai dengan keinginan semua pihak," kata Rayendra, Jumat (25/10/2013).

Ia menegaskan bahwa mekanisme pembahasan KHL melalui DPK Bekasi saat ini tengah berjalan. Alotnya pembahasan tidak berarti penetapan KHL ini berlangsung mandeg, karena ia sendiri akan memastikan prosesnya bisa segera rampung. (PR)
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya