Bekasi - Menghilangnya Nabila, 12, warga Perumahan SBS Harapanjaya, Bekasi
Utara, menjadi pembicaraan siswa yang umunya mengenal sosok Nabila
sebagai ramaja gaul.
Sementara itu, Dini Wiandini, Kepala Sekolah SMPN 25 Bekasi,
berharap pihak kepolisian bisa segera menyelesaikan masalah yang menimpa
salah satu anak didiknya.
Menurutnya, permasalahan tersebut sudah diserahkan sepenuhnya kepada
pihak berwajib. Mengenai tanggung jawab keamanan pihak sekolah, lanjut
Dini, pihaknya mengklaim sudah melakukan pengamanan dengan maksimal.
Hilangnya Nabila bukan semata karena kesalahan pihak sekolah.
’’Apalagi dia itu perginya sebelum masuk sekolah, jadi bolos. Dan
satpam tidak tahu karena dia dijemput agak jauh dari gerbang sekolah,”
kelitnya. (Saban)